Kriminalitas Jakarta

Terungkap Motif Penusukan Pemuda Hingga Tewas di Condet Jaktim, Korban Tak Terima Pacarnya Didekati

Polisi mengamankan pelaku penusukan seorang pemuda yang berujung tewas di Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur pada Senin (17/11/2025)

|
Penulis: Miftahul Munir | Editor: Hironimus Rama
Warta Kota
PENUSUKAN - Tersangka berinisial R kasus penusukan yang terjadu di Jalan Raya Condet Gang HM Izi, Kecamatan Kramat Jati hanya bisa menunduk malu ketika ditampilkan dalam pres rillis di Polres Metro Jakarta Timur, Selasa (18/11/2025). (WARTA KOTA/MIFTAHUL MUNIR) 

Laporan Miftahul Munir

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, KRAMAT JATI - Polisi mengamankan pelaku penusukan seorang pemuda yang berujung tewas di Jalan Raya Condet Gang HM Izi, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur pada Senin (17/11/025).

Tersangka berinisial R ini sebelumnya diamankan oleh warga sekitar sesaat setelah peristiwa penusukan itu terjadi.

Warga lalu melaporkan kejadian itu ke Polsek Kramat Jati dan menyerahkan R kepada polisi.

Baca juga: Pria di Johar Baru Jakpus Jadi Korban Penusukan, Ini Fakta Sesungguhnya

R hanya bisa menunduk malu saat ditampilkan dalam pres rillis di Polres Metro Jakarta Timur, Selasa (18/11/2025).

Kapolsek Kramat Jati, AKP Pesta Hasiholan Siahaan menjelaskan, pelaku R sudah merencanakan pembunuhan terhadap korban M dan A.

Akan tetapi, yang meninggal dalam insiden penusukan ini hanya M. Sementara seorang pemuda lainnya berinisial A hanya luka di punggungnya.

"Kami menerima laporan dari paman korban yang meninggal berinisial M. Korban A hanya luka tiga tusuk di punggung kanan dan masih jalani perawatan di RS Polri," ucapnya, Selasa.

Siahaan menerangkan, motif penusukan adalah cemburu karena korban tidak terima kekasihnya berangkat kerja bareng ke PGC bersama tersangka.

Tak hanya itu, pada tanggal 10 November 2025 kemarin, tersangka juga membeli baju di toko tempat pacar korban bekerja.

"Kemudian terjadi perdebatan di WA sehingga menimbulkan perselisihan dan berencana bertemu di tempat tinggal pelaku," tegasnya.

Kemudian, Senin (17/11/2025) sekira pukul 10.00 WIB, saksi atau pacar korban berinisial N marah karena terjadi cekcok di WA.

Sore hari, lanjutnya, pelaku dan korban berpapasan di lokasi kejadian. Pelaku karena kesal langsung masuk ke dalam kost untuk mengambil pisau.

"Kemudian pelaku turun menghampiri kedua korban yang sempat mengejarnya sampai ke kost. Setelah itu, korban A ini memukul ke arah pipi dan temannya yang meninggal menyambut dengan memukul gunakan helm ke arah pelaku," tegasnya.

Pelaku sudah bersiap diri untuk menusuk kedua korban dan menusuk M ke bagian leher sebelah kiri dan menusuk A di bagian punggung.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved