Berita Jakarta
Ledakan di SMA Negeri 72 Jakarta, Polisi Selidiki Latar Belakang dan Motif Pelaku
Kapolri Jenderal Listyo Sigit memastikan pelaku peledakan di SMAN 72 Jakarta pada Jumat (7/11/2025) diduga masih berasal dari lingkungan sekolah itu.
Penulis: Ramadhan LQ | Editor: Hironimus Rama
Laporan Ramadhan L Q
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, JAKARTA - Pelaku peledakan yang terjadi di SMA Negeri 72 Jakarta, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara, pada Jumat (7/11/2025) diduga masih berasal dari lingkungan sekolah tersebut.
Hal itu diungkapkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta, Jumat (7/11/2025) malam.
“Identitas terduga pelaku sudah kami dapatkan. Informasi sementara, (pelaku) masih di lingkungan sekolah tersebut,” ujar Listyo.
Baca juga: Detik-detik Ledakan Saat Salat Jumat di SMAN 72 Jakarta, Siswa Panik Berhamburan Selamatkan Diri
Polisi kini melakukan penyelidikan di sekitar lokasi kejadian dan tempat tinggal pelaku untuk pendalaman terkait identitas serta lingkungannya.
"Tim gabungan dari Polda Metro Jaya, Bareskrim Polri, dan Densus 88 Antiteror tengah mendalami latar belakang serta motif pelaku," papar Listyo.
Kapolri menegaskan, seluruh hasil temuan serta perkembangan kejadian ini akan disampaikan secara resmi setelah penyelidikan selesai.
“Seluruh informasi lebih lanjut akan diumumkan setelah tim gabungan dari Polda Metro Jaya dan Densus 88 menyelesaikan pendalaman,” tuturnya.
Listyo memastikan tak ada korban jiwa dalam insiden ledakan ini. Namun korban luka-lukan mencapai 50 hingga 60 orang.
"Sebagian besar korban telah berangsur pulih, dan beberapa di antaranya sudah diperbolehkan pulang usai menjalani perawatan medis. Yang jelas, sampai saat ini korban meninggal dunia belum ada,” ungkapnya.
Ia menambahkan, dua korban masih menjalani operasi di rumah sakit. Sementara sisanya masih menjalani perawatan.
"Saat ini, alhamdulillah sudah dibuatkan posko. Korbannya saat ini sudah bisa berangsur-angsur pulang dan ada dua orang saat ini sedang dilaksanakan operasi," tandas Listyo.
| Detik-detik Ledakan Saat Salat Jumat di SMAN 72 Jakarta, Siswa Panik Berhamburan Selamatkan Diri |
|
|---|
| Terduga Pelaku Ledakan SMA 72 Masih 17 Tahun, 20 Korban Masih Dirawat |
|
|---|
| Densus 88 Temukan Senpi di Lokasi Ledakan SMAN 72 Jakarta, Korban Luka 54 Orang |
|
|---|
| Ledakan Guncang SMAN 72 Kelapa Gading Jakut, Dua Korban Dibawa ke Rumah Sakit |
|
|---|
| Terungkap, Identitas Kerangka Manusia di Kwitang Jakpus Atas Nama Reno dan Farhan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/depok/foto/bank/originals/Kapolri-Jenderal-Listyo-Sigit-Prabowo-saat-ditemui-di-kantor-Kementerian-PMK.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.