Berita UI
UI Bersama Kampus Ternama di Inggris Bahas Potensi Kerja Sama Pengembangan Riset dan Inovasi
Universitas Indonesia bersama kampus ternama di Inggris University of Manchester bahas potensi kerja sama pengembangan riset dan inovasi.
Selanjutnyam Advisor Akademik Undergraduate Fakultas Kedokteran, dr. Findra Setianingrum, M.Sc., Ph.D. Sementara itu, delegasi dari University of Manchester terdiri atas Head of International Office Faculty Engineering Clara dan Manager Research, Development and Innovation, Sharon Jaradat.
Profil University of Manchester
UoM merupakan universitas terbaik di Eropa dengan peringkat 51 menurut World University Rankings
(WUR) 2024.
Selain itu, UoM juga dinyatakan sebagai salah satu universitas research terkemuka di Inggris dalam hasil Research Excellence Framework 2021, yakni sebuah sistem evaluasi untuk mengukur kualitas penelitian di lembaga-lembaga pendidikan tinggi di Inggris.
Evaluasi tersebut menunjukkan bahwa 93 persen kegiatan penelitian dinilai sebagai terdepan di dunia atau unggul secara internasional dan menempati peringkat kelima dalam hal kekuatan penelitian.
UoM memiliki lima pilar penelitian yang terdiri dari Advanced Materials, Biotechnology, Cancer, Energy, Global Inequalities.
Kelima pilar tersebut didukung oleh kemitraan lintas sektor untuk membantu menemukan solusi terhadap berbagai tantangan besar di dunia.
| Raih Beasiswa Atlet Berprestasi 2025, Mahasiswi Psikologi UI Tegaskan Disiplin dalam Berbagi Waktu |
|
|---|
| Diikuti 200 Pasien, UI Pecahkan Rekor Muri Pemeriksaan Gigi dan Mulut bagi Anak Disabilitas |
|
|---|
| Lewat Program Creative Space, UI Gandeng PT KAI Hidupkan UMKM Batik Tegal |
|
|---|
| UI Dukung Penuh Ekspedisi Patriot Kementrans, Kerahkan Puluhan Profesor dan Mahasiswa |
|
|---|
| Perhelatan Akbar Student Nite Festival 2025 Digelar 2 November di FISIP UI, Panggung Musisi Muda |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/depok/foto/bank/originals/UI-dan-University-of-Manchester.jpg)