Gempa Bumi

Warga Tegalwaru Karawang Mendengar Suara Ledakan di Tengah Sawah yang Jadi Pusat Gempa

Ia menjelaskan, saat kejadian terdengar suara seperti ledakan ditengah sawah. Guncangan gempa pun terbilang lama hingga satu menit lebih.

Editor: murtopo
Tribun Bekasi/Muhammad Azzam
GEMPA BEKASI - Kondisi titik pusat gempa di Dusun Naringgung Desa Kutalanggeng, Kecamatan Tegalwaru, Karawang pada Kamis (21/8/2025) pagi. (Muhammad Azzam/ Tribun Bekasi) 

Laporan Wartawan Tribun Bekasi, Muhammad Azzam

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, KARAWANG -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan koordinat gempa yang melanda wilayah Kabupaten Bekasi dan sekitarnya pada Rabu (20/8/2025) berada di wilayah Karawang, Jawa Barat.

Titik lokasi Tepatnya, Dusun Naringgung Desa Kutalanggeng, Kecamatan Tegalwaru, Karawang.

Pantauan Tribun Bekasi (Warta Kota Network) pada Kamis, 21 Agustus 2025, titik koordinat gempa itu berada di tengah areal persawahan.

Terlihat sejumlah warga beraktifitas seperti biasa di area sawah hingga membawa hasil panen.

Baca juga: Gempa Susulan di Karawang-Bekasi Kembali Terjadi Kamis Pagi, Kekuatan 3,3 Magnitudo

Adapun untuk kerusakan rumah tidak ada yang parah, hanya terjadi kerusakan ringan pada bagian plafon, rentak dan genteng yang turun.

Kepala Dusun setempat, Ecim membenarkan hal tersebut. Bahwa berdasarkan informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) wilayahnya menjadi pusat titik gempa.

"Iya betul pak, persisnya ditengah sawah," katanya saat ditemui di lokasi pada Kamis (21/8/2025).

Ia menjelaskan, saat kejadian terdengar suara seperti ledakan ditengah sawah. Guncangan gempa pun terbilang lama hingga satu menit lebih.

"Bunyi duak, warga kaget pada keluar banyak anak-anak yang nangis," ucapnya.

Baca juga: Gempa di Bekasi dan Karawang, 18 Rumah dan Puskesmas di Karawang Rusak

Menurutnya, dari data sementara ada sebanyak 16 rumah alami kerusakan dan dua diantaranya rusak berat. Sedangkan, lainnya alami kerusakan ringan.

Pihaknya masih terus melakukan pendataan di lapangan oleh pengurus RT dan RW bersama aparat desa.

"Belum semua itu kedata, karena rata-rata rusaknya ringan,"katanya.

Sebelumnya, sejumlah bangunan rusak akibat gempa bermagnitudo 4,9 dan 4,7 di Karawang, Jawa Barat pada Rabu (20/9/2025) malam.

Berdasarkan data BMKG, gempa bermagnitudo 4,9 terjadi pada pukul 19.54.55 WIB berpusat 14 Km tenggara Kabupaten Bekasi dengan episenter pada koordinat 6.48 LS dan 107.24 BT dengan kedalaman 10 Km.

Baca juga: Gempa Bumi di Kabupaten Bekasi, Bangunan Puskemas Pangkalan Karawang Rusak Diguncang Gempa

Menilik koordinat, lokasinya berada di sekitar Desa Cintalaksana, Kecamatan Pangkalan, Karawang.

BMKG kemudian mengupdate data, gempa terjadi dengan magnitudo 4,7 dengan lokasi episenter pada koordinat 6.52 LS dan 107.25 BT atau sekitar 19 kilometer tenggara Kabupaten Bekasi.

Lalu diketahui bahwa episenter gempa berada di sekitar Desa Kutalanggeng, Kecamatan Tegalwaru, Karawang. (MAZ)

Sumber: Tribun bekasi
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved