Bencana Alam

Korban Longsor di Sawangan Depok Kini Tak Punya Apa-apa, Awalnya Air Langsung Meresap ke Tanah

Korban Longsor di Sawangan Depok Kini Tak Punya Apa-apa, Awalnya Air Langsung Meresap ke Tanah. Istri dan anak selamat.

Penulis: M. Rifqi Ibnumasy | Editor: dodi hasanuddin
TribunnewsDepok.com/M. Rifqi Ibnumasy
LONGSOR DEPOK - Kondisi terkini rumah warga di wilayah Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat yang terdampak longsor, Senin (7/4/2025). 

“Alhamdulillah semuanya selamat, cuma kalau barang-barang saya amblas,” ujarnya.

Baca juga: Penampakan Rumah Warga di Sawangan Depok Porak Poranda Terdampak Longsor

 Sementara itu, Kabid Penanggulangan Bencana Damkar Kota Depok, Denny Romulo menjelaskan, selain longsor, hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Depok pada Minggu sore juga menyebabkan banjir.

“1 rumah atas nama Eko Nurcahyo rumah rusak berat (terdampak longsor),” kata Denny dalam keterangannya.

Dari informasi yang didapat, kawasan yang terkena banjir antara lain di Tanah Baru, Kantor Kelurahan Beji, Beji Timur, Jalan Pitara depan Pemancingan Seroja kemudian Jalan Rawasari 2 Cipayung. 

Banjir juga terjadi di Pasir Putih Sawangan, Rawa Indah Bojong Pondok Terong, Pondok Duta Cimanggis.

Hujan juga menyebabkan pohon tumbang dan menimpa mobil di Jalan Kapitan 3 Sukatani.

Denny mengatakan, pihaknya sudah melakukan evakuasi pohon tumbang yang menimpa mobil. (m38)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved