Pencurian Taman Anyelir

Perumahan Taman Anyelir 2 Depok Diapit Perkampungan dan Kebun Kosong, Mudah Dimasuki Orang

Lubang-lubang pagar beton tersebut dapat dimasuki badan orang dewasa dari luar dan hanya ditutupi dengan papan dan seng

TribunnewsDepok.com/M. Rifqi Ibnumasy
tembok pembatas Perumahan Taman Anyelir 2 dengan perkebunan nampak berlubang dan tidak terawat 

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, CILODONG - Perumahan Taman Anyelir 2 di Kelurahan Kalimulya, Cilodong, Kota Depok viral di sosial media (sosmed) usai berkali-kali menjadi target pencurian.

Lokasi Perumahan Taman Anyelir 2 berada di Jalan Raya Kalimulya, meskipun lokasi wilayahnya tak persis di pinggir jalan raya.

Untuk sampai ke perumahan tersebut perlu menyusuri Jalan Anyelir 2 dengan jarak sekitar 300 meter dari jalan raya.

Sesampainya di gerbang penjagaan, petugas sekuriti setempat akan memeriksa identitas pengunjung dan menanyakan tujuannya.

Baca juga: Perumahan Taman Anyelir Depok Rawan Maling, Sudah 5 Rumah Warga Dibobol, Incar Barang Elektronik

Bahkan saat TribunnewsDepok.com masuk ke wilayah tersebut, petugas sekuriti memfoto identitas pers sebagai prosedur pengamanan.

Suasana Perumahan Taman Anyelir 2 nampak sepi dan hening saat TribunnewsDepok.com berkunjung pada Jumat (22/9/2023) sekira pukul 13.00 WIB.

Nampak, portal-portal yang menghubungkan gang perumahan dengan jalan utama ditutup.

Baca juga: Ridwan Kamil, AHY Dicoret, Sinyal PDIP Jadikan Mahfud dan Tuan Guru Bujang Cawapres Ganjar Pranowo

Dari area dalam terlihat pagar beton yang menjadi pembatas wilayah perumahan dengan perkampungan dan perkebunan.

Namun sayang, kondisi pakar beton pembatas tersebut nampak tak terawat dan sudah banyak berlubang.

Lubang-lubang pagar beton tersebut dapat dimasuki badan orang dewasa dari luar dan hanya ditutupi dengan papan dan seng.

Baca juga: Pakar Ekonomi Digital FEB UI Akui Barang Impor dari China Bikin Sepi Pasar Tanah Abang

Ketua RT 02/RW 10 Kalimulya, M Aidil Putra menduga, komplotan pencuri yang beberapa kali membobol rumah warga masuk melalui pagar tersebut.

"Kalau pembatasnya sih sebenarnya tidak layak digunakan untuk digunakan untuk akses tapi kalau orang jahat sih bisa saja," kata Aidil di lokasi.

"Kalau dari sisi depan memang tinggi tapi kalau dari sisi luar emang rendah gampang dilewati," sambungnya.

Baca juga: Guru Besar FTUI Ungkap Dua Tugas Utama Sarjana Teknik Kimia, Ini Kunci Sukses Jalankan Tugas

Tiga Kali Pencurian Berturut-turut

Sebelumnya, aksi pencurian terjadi hingga tiga kali berturut-turut dalam waktu berdekatan di Perumahan Taman Anyelir 2, Kalimulya, Cilodong, Kota Depok.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved