Liga 1

Polres Tangerang Selatan Ringkus 7 Pelaku Pelemparan Bus Klub Persis Solo

Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Faisal Febrianto mengatakan, tujuh orang tersebut merupakan oknum dari fans klub Persita Tangerang.

Editor: murtopo
twitter
Segelintir oknum suporter melakukan pelemparan batu ke arah bus yang mengangkut pemain Persis pada Sabtu (28/1/2023) pukul 18.17 WIB di kawasan Kelapa Dua Tangerang. 

Secara terpisah, kasus pelemparan bus yang viral tersebut pun dibenarkan oleh Polres Tangerang Selatan.

"Sedang diselidiki. Nanti kalau sudah lengkap, disampaikan ya," balas Kapolres Tangsel, AKBP Faisal Febrianto.

Sebelumnya, pihak Persita telah berupaya memberikan pengamanan kepada pemain maupun suporter Persis Solo. 

Baca juga: Presiden Persita Geram Hubungan Baik Persita Fans dengan Suporter Persis Dirusak Sejumlah Oknum

Bahkan, agar tidak terjadi hal-hal merugikan, skema kepulangan suporter pun diatur sedemikian rupa.

Tommy menuturkan, seusai laga, suporter dan pemain Persis Solo diamankan lebih dulu di stadion, sembari menunggu fans dan pemain Persita pulang lebih dulu.

Saat bus Persis Solo pulang, pengawalan ketat telah dilakukan menuju tol. (m28)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved