Persija Jakarta
Thomas Doll Sebut Motivasi Pemain Persija Sedang Tinggi Setelah 2 kali Menang, Siap Hadapi Arema FC
Di pertandingan kontra Arema FC itu, Pelatih Persija, Thomas Doll percaya diri dengan membawa modal dua kemenangan beruntun di laga sebelumnya.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhilah | Editor: murtopo
"Tapi ketika kamu memenangkan pertandingan sepak bola, saya pikir pemain datang dengan motivasi bermain yang baik, dan pemain ingin bertanding untuk pertandingan selanjutnya. Itu yang saya tau sebagai pengalaman dari bertahun-tahun di dunia sepak bola," kata pelatih yang sempat berseragam Lazio saat berkarier sebagai pemain.
Baca juga: Stadion Kanjuruhan Neraka Bagi Persija, Abdulla Yusuf dan Ondrej Kudela Bilang Ini di Kandang Arema
Untuk diketahui, Persija Jakarta kini menduduki peringkat keenam klasemen sementara, terpaut satu poin dengan Singo Edan - julukan Arema, yang bertengger di peringkat kedelapan
Macan Kemayoran sudah mengemas 11 poin, hasil dari tiga kemenangan, dua kali imbang, dan satu kekalahan. Sementara itu, Arema mengoleksi 10 poin, hasil dari tiga kemenangan, dua kekalahan, dan satu kali imbang.
(Alfarizy AF/M39)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/depok/foto/bank/originals/Persija-akan-menghadapi-tuan-rumah-RANS-Nusantara-FC-di-pekan-ke-5.jpg)