Kriminalitas

Pria Warga Tapos Depok Pukul Sopir Bus Transjakarta Gara-gara Emosi Nyaris Serempetan di Jalan

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Yandri Irsan, menuturkan bahwa pengemudi mobil itu emosi karena mobilnya hampir diserempet bus Transjakarta

Penulis: Ramadhan LQ | Editor: murtopo
Istimewa
Pelaku pemukulan sopir bus Transjakarta di Jalan Raya TB Simatupang, tepatnya di perempatan Ragunan, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (25/8/2022) malam. 

Seperti diketahui, beredar di media sosial aksi pemukulan yang dilakukan oleh seorang pengendara mobil terhadap sopir bus Transjakarta.

Dalam unggahan video dari akun Instagram @jakarta.ku, aksi pemukulan itu awalnya terjadi karena ada percekcokan di antara mereka.

Perseteruan tersebut berujung pada pemukulan terhadap sopir bus Transjakarta yang dilakukan oleh seorang pria pengendara mobil dengan pelat nomor F 1604 RA. 

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (25/8/2022), tepatnya pukul 21.00 WIB, dengan lokasi kejadian di sekitar lampu merah Ragunan, Jakarta Selatan.

Video aksi pemuda yang memukul kepala sopir bus Transjakarta membuat para penumpang bus turut geram. 

Dalam unggahan video tersebut, para penumpang beramai-ramai meneriaki pengendara mobil itu. Kemudian, ada juga penumpang yang kemudian merekam plat mobil si pengendara. (m31)

Sumber: Warta Kota
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved