Wisata Bogor

Ada Promo November! Ulang Tahun Bulan ini Bisa Masuk The Jungle Bogor Gratis, Cek Syaratnya

The Jungle Bogor menawarkan promo ulang tahun pengunjung yang berulang tahun di Bulan November 2025. Ini syarat dan ketentuannya.

Penulis: Hironimus Rama | Editor: Hironimus Rama
Tribun Depok
WISATA AIR - Pengunjung menikmati wisata air di The Jungle Waterpark, Kota Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (12/11/2025) 

Laporan wartawan TribunnewsDepok.com Hironimus Rama

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, BOGOR - The Jungle Waterpark dikenal sebagai destinasi wisata air favorit di Kota Bogor, Jawa Barat.

Setiap akhir pekan dan hari libur nasional, destinasi ini dipenuhi masyarakat yang ingin menikmati liburan sambil menikmati permainan wahana air.

Bagi Anda yang ingin berlibur sambil menikmati segarnya air pegunungan di Bogor, The Jungle menawarkan banyak promo menarik di bulan November 2025 ini.

Baca juga: Liburan Hemat, The Jungle Tawarkan Paket Berenang dan Main Flying Fox, Cek Harganya

Salah satunya adalah promo ulang tahun. Bagi pengunjung yang berulang tahun di Bulan November, The Jungle menawarkan tiket gratis.  
 
General Manager The Jungle Zakky Afifi mengatakan promo ulang tahun ini  berlaku selama bulan November2025.

“Kami menawarkan gratis tiket masuk  bagi yang berulang tahun di bulan November.  Syarat nya cukup mudah yaitu membawa minimal dua orang pendamping dan harus datang di bulan kelahiran," kata Zakky di Bogor, Rabu (12/11/2025).

Pengunjung tinggal menyerahkan fotokopi identitas seperti KTP, SIM, Akta Lahir, atau KK di loket tiket saat hendak masuk The Jungle.

"Harga untuk pendamping Rp 65.000,-per orang pada hari Senin - Jumat dan pada hari Sabtu - Minggu atau Libur Nasional  harga tiket pendamping Rp 80.000,-per orang”, jelasnya.

Promo lain yang tak kalah menarik adalah menikmati flying fox sekaligus selain bermain wahana air. Promo Bundling ini berlaku pada Senin - Jumat dengan harga Rp. 140.000,-. Sementara untuk Sabtu – Minggu dan Hari Libur Nasional dengan harga Rp. 180.000,-. 

"Harga tersebut sudah mendapatkan 2 tiket masuk, 2 flying fox dan 1 tiket loker," tutur Zakky. 

Sedangkan bagi yang ingin berenang ramai-ramai, tersedia  paket Novemberia Ber-6. Paket ini  berlaku untuk umum mulai pukul 11.00 WIB.

Paket ini ditawarkan dengan  harga tiket Rp. 375.000,- pada Senin - Jumat, dan pada Sabtu - Minggu dan libur Nasional Rp. 450.000,- untuk 6 orang.

Ada juga paket Novemberia Ber-8 dengan harga Rp. 400.000,- untuk kunjungan Senin – Jumat dan Rp. 500.000,- berlaku pada hari Sabtu - Minggu dan libur Nasional untuk 8 orang. 

Selain itu ada juga promo Jurasik (Jumat Murah Asik) khusus untuk pembelian tiket hari Jumat dengan harga Rp 99.000 untuk 3 orang. Promo ini mendapatkan voucher potongan harga Rp 10.000,- untuk flying fox/loker.

Untuk pembelian via online melalui website www.thejungleadventure.com, tersedia harga Rp 100.000 untuk 4 orang, belaku khusus setiap Jumat.

Sumber: Tribun depok
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved