Depok Hari Ini

HUT ke-14, PT Tirta Asasta Depok Fokus Memperluas Jaringan Layanan Air Perpipaan

Olik Abdul Holik menekankan bahwa salah satu fokus utama PT Tirta Asasta Depok (Perseroda) adalah memperluas jaringan layanan air perpipaan.

Editor: murtopo
istimewa
HUT KE-14 TIRTA ASASTA -- PT Tirta Asasta Depok (Perseroda) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 di Mall Pesona Square Senin (3/11/2025). Di usai yang ke 14 ini Tirta Asasta Depok menegaskan komitmen penguatan profesionalisme dan peningkatan layanan berkelanjutan bagi masyarakat. 

Wali Kota Depok, Supian Suri pada perayaan HUT, menyampaikan apresiasi atas kinerja positif PT Tirta Asasta Depok (Perseroda).

"Pertama, saya menyampaikan terima kasih atas nama warga masyarakat Kota Depok, Pemerintah Kota Depok, dan pribadi saya sebagai Wali Kota Depok, atas seluruh upaya yang telah dilakukan PT Tirta Asasta Depok dalam melayani masyarakat, khususnya terkait penyediaan air bersih,” ujarnya.

Wali Kota berharap PT Tirta Asasta Depok (Perseroda) terus meningkatkan upaya dalam pengurangan kebocoran air dan perluasan jangkauan layanan ke seluruh kecamatan dan kelurahan.

Ia juga menegaskan bahwa peningkatan penggunaan air perpipaan oleh PT TAD adalah langkah strategis untuk melestarikan lingkungan, sebab mengurangi pemanfaatan air tanah.

Pemerintah Kota Depok berkomitmen untuk terus memberikan dukungan penuh agar kualitas layanan PT Tirta Asasta Depok (Perseroda) meningkat.

Supian Suri berharap momentum HUT ke-14 ini semakin memotivasi seluruh jajaran  PT Tirta Asasta Depok (Perseroda) memberikan pelayanan terbaik dan manfaat yang seluas-luasnya bagi warga Depok.(*)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved