Natal 2024

Sekitar 8 Ribu Umat Kristiani Menjalankan Misa Natal di Gereja Katolik Paroki Santo Thomas Depok

Untuk memberikan kenyamanan jemaat saat beribadah, pengamanan di Gereja Katolik Paroki Santo Thomas Depok juga diperketat

TribunnewsDepok.com/M. Rifqi Ibnumasy
Susana misa ibadah Natal 2024 di Gereja Katolik Paroki Santo Thomas Depok. 

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, CIMANGGIS - Ribuan umat Kristiani menjalankan ibadah misa Hari Raya Natal 2024 di Gereja Katolik Paroki Santo Thomas Depok.

Gereja yang terletak di Jalan Akses UI, Kelurahan Kelapa Dua, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok itu ramai didatangi jemaat sejak Selasa (24/12/2024) sore kemarin.

Kepadatan jemaat untuk melaksanakan ibadah misa Natal juga berlanjut hingga Rabu (25/12/2024) ini.

Pengurus Gereja Katolik Paroki Santo Thomas Depok, Andrianus Meliala menjelaskan, total jemaat yang melaksanakan ibadah Natal diprediksi mencapai 8 ribu orang.

Baca juga: Sedang Bersihkan Gudang, ART di Cilandak Temukan Benda Mirip Mortir, Tim Penjinak Bom Turun Tangan

“Kami sekali misa bisa 2 ribu (jemaat), total 8 ribu,” kata Andrianus.

Menurut Andrianus, misa ibadah Natal dibagi dalam dua sesi pada Selasa malam dan Rabu siang.

Untuk memberikan kenyamanan jemaat saat beribadah, pengamanan di Gereja Katolik Paroki Santo Thomas Depok juga diperketat. 

Baca juga: Waspada Cuaca Ekstrim, BMKG Modifikasi Cuaca di Akhir Tahun 2024, Tebar Garam NaCl Superfine

“Pesannya karena ini musim hujan jemaat antisipasi bawa payung aja,” pungkasnya. (m38)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved