Depok Hari Ini
Meriahkan HUT ke-78 RI DLHK Kota Depok Ajak Masyarakat Cilodong Bersih Tempat Pembuangan Sampah Liar
Kegiatan bersih-bersih lingkungan ini menyasar titik-titik pembuangan sampah liar di Kecamatan Cilodong.
Penulis: Hironimus Rama | Editor: murtopo
Laporan Wartawan TribunnewsDepok.com Hironimus Rama
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, CILODONG - Menyambut peringatan Hari Kemerdekaan ke-78 RI pada 17 Agustus 2023, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok menggelar kegiatan bersih lingkungan di Kecamatan Cilodong pada Selasa (15/8/2023).
Kegiatan bersih-bersih lingkungan ini menyasar titik-titik pembuangan sampah liar di Kecamatan Cilodong.
Koordinator DLHK Kecamatan Cilodong, Iswadi mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menghargai perjuangan para pahlawan dalam menjaga Indonesia.
"Kegiatan bersih lingkungan ini merupakan upaya kami mengajak masyarakat menghargai jasa para pahlawan dengan menjaga Indonesia," kata Iswadi di Cilodong, Selasa (15/08/23).
Baca juga: Vokasi UI Kampanyekan Gerakan Kumpul Sampah Plastik, Mahasiswa Dapat Uang Digital
Dia menjelaskan pihaknya mengerahkan pesapon (petugas penyapu jalan) yang ada di wilayah untuk membersihkan di titik-titik sampah yang pada menumpuk di jalan.
"Jalur-jalur yang ada sampah terlihat kumuh, kita bersihkan, ada juga yang kita babat kerjasama dengan pertamanan," ucapnya.
Dalam kegiatan ini, DLHK mengajak masyarakat menjadikan momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-78 untuk meningkatkan kepedulian terhadap sampah.
"Sampah menjadi salah satu perosalan besar di Kota Depok. Kepedulian terhadap sampah harus dimulai dari diri sendiri," ujar Iswadi.
Baca juga: Kabar Kecamatan Sukmajaya Depok, Rayakan HUT Ke-78 RI, Bapak-bapak Berdaster Adu Skill Futsal
Menurut Iswadi, kepedulian terhadap sampah bisa di mulai dari sampah rumah tangga yang diproduksi sendiri.
"Dengan cara memilah sampah, kita mengurangi sampah yang dibuang ke tempat pembuangan akhir sampah di Cipayung yang sudah kelebihan kapasitas," tuturnya.
Iswadi mengajak masyarakat Kota Depok untuk lebih peduli dengan sampah pada momen Kemerdekaan ini.
"Ayo peduli sampah dengan memilah sampah dari sumbernya agar Kota Depok bebas dari sampah dan semakin besih ," tandasnya.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.