Kriminalitas

Warga Kampung Plered Bojonggede Bogor Kaget Temukan Mayat Perempuan Saat Hendak Bakar Sampah

Kapolsek Bojonggede, Kompol Robinson, mengatakan mayat wanita ini pertama kali ditemukan oleh warga yang sedang membakar sampah.

Penulis: Hironimus Rama | Editor: murtopo
istimewa
Warga Kampung Plered, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor digegerkan dengan penemuan mayat seorang wanita pada Jumat (30/6/2023). 

Laporan Wartawan TribunnewsDepok.com Hiromimus Rama

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, BOJONGGEDE - Warga Kampung Plered, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor digegerkan dengan penemuan mayat seorang wanita pada Jumat (30/6/2023).

Mayat tanpa identitas ini ditemukan di tumpukan sampah di bawah jembatan Swadaya. 

Kapolsek Bojonggede, Kompol Robinson, mengatakan mayat wanita ini pertama kali ditemukan oleh warga yang sedang membakar sampah.

"Kondisi mayat dalam keadaan tertelungkup dan berjenis kelamin perempuan," kata Robinson, Jumat (30/6/2023).

Baca juga: Tersangkut Sampah di Pinggir Kali Cipinang, Sesosok Mayat Bayi Ditemukan Anak-Anak

Dia menjelaskan mayat itu mengenakan baju berwarna merah motif kembang, lengkap dengan celana dan sepatu.

"Sosok mayat ini diduga perempuan berusia sekitar 50 tahun, mengenakan baju motif kembang berwarna merah, celana warna krem, dan sepatu merah," ujarnya.

Polisi sudah mengevakuasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat tersebut.

"Jasad wanita tersebut sudah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk visum," papar Robinson.

Baca juga: Polisi Pastikan Mayat Pria Paruh Baya di Sukmajaya Depok Korban Pembunuhan

Sementara Rosanti, warga Kampung Plered, mengaku kaget saat melihat mayat tersebut.

"Awalnya saya menduga itu boneka. Namun setelah dilihat lebih dekat lagi ternyata sosok mayat manusia," ujarnya.

Rosanti menjelaskan dirinya sedang membakar sampah saat penemuan mayat itu.

"Saya sedang memungut rongsokan untuk dibakar. Saya lihat sepertinya ada boneka. Tetapi saya lihat dari dekat, ternyata manusia. Saya merinding dan langsung kabur,” ungkapnya.

Baca juga: Ditemukan Dua Luka Tusuk Pada Tubuh Mayat yang Ditemukan di Jalan Jati Raya Sukmajaya Depok

Dia kemudian memanggil keponakannya untuk memberitahu hal ini ke Ketua RT. 

"Setelah dilihat bersama Ketua RT, ternyata benar itu adalah mayat manusia," papar Rosanti. 

Peristiwa ini kemudian dilaporkan ke Polsek Bojong Gede.

“Saya minta ke pak Ketua RT untuk langsung lapor polisi,” tandasnya.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved