Tolak Buang Baju Perempuannya, Aming: Enggak Ada Baju Itu, Enggak Ada Gue

Aming Sugandhi meyakini, dengan masih menyimpan baju-baju perempuannya itu, ia berusaha sekeras mungkin tetap menjalankan hijrahnya

Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Aming Sugandhi ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (18/4/2023) malam 

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, JAKARTA - Bintang film dan komedian Aming Sugandhi mulai membenahi diri dan melakukan hijrah guna menjalani proses kehidupan yang lebih baik lagi.

Aming Sugandhi dianggap mendapatkan hidayah di bulan ramadan lantaran bisa kembali ke jati dirinya sebagai laki-laki.
Aming Sugandhi selama ini dikenal sebagai salah satu artis yang kerap berbusana layaknya seorang perempuan.
"Kalau masalah hijrah, itu urusan masing-masing. Cuma kalau sekarang berusaha menjadi lebih baik aja," kata Aming Sugandhi kepada awak media ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (18/4/2023) malam.
Pria berusia 42 tahun itu tak menampik banyak teman-temannya yang tidak percaya mengenai keputusannya mengubah penampilan dan hijrah.
Sebab, diakui Aming, ulahnya yang terus bergonta ganti penampilan membuat teman-temannya pun menganggapnya sedang benar.
"Iya kata mereka, paling entar balik lagi dan saya dianggap lagi waras gitu. Yah cuma saya mah bodo amat mereka mau bicara apa, saya enngak pernah terpengaruh," ucapnya.
"Selama ini saya menjalani hidup saya sesuai dengan apa yang saya mau. Ya doakan saja kali ini tetap berjalan seperti ini," sambungnya.
Guna meyakinkan perubahannya, pemain Extravaganza itu mulai menumbuhkan kumis, jenggot, hingga alisnya agar terlihat lebih laki.
Aming pun bicara soal busana atau kostum perempuannya itu. Ia mengaku, tidak membuang agar tak kembali lagi ke penampilan dulu.
"Ih enak aja (dibuang) gue taruh aja disimpen kalau sewaktu-waktu ada kerjaan bisa dipake. Lagi pula kan tanpa baju itu, saya tidak bisa berubah menjadi lebih baik lagi," jelasnya.
Aming membenarkan banyak sekali temannya yang menanyakan nasib baju-baju atau kostum perempuannya, dan memintanya untuk dibuang.
"Cuma enggak lah, enggak usah dibuang. Disimpan aja. Kalau mau gangguin mereka kan tinggal pakai lagi. Kalau kasih orang, ya orangnya aja gua beliin baju baru," ungkapnya.
Aming Sugandhi meyakini, dengan masih menyimpan baju-baju perempuannya itu, ia berusaha sekeras mungkin tetap menjalankan hijrahnya.
"Ketika gua gembel dan jadi sukses masa hal yang ada di proses dibuang. Kayak orang bilang, 'ih buang, itu nanti jadi dosa zariah' lah ngatur gua, bajunya simpen aja, kalau enggak ada baju ini enggak akan ada gue sekarang ini," ujar Aming Sugandhi. (ARI)
Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved