Kabar Artis

Putra Siregar Gelar Sebar Sembako ke Warga Selama Tujuh Hari, Habiskan Dana hingga Miliaran Rupiah

Berusia 30 Tahun, Putra Siregar Gelar Aksi Berbagi Sembako Selama Tujuh Hari, Habiskan Dana hingga Miliaran Rupiah

Editor: Dwi Rizki
Warta Kota
Putra Siregar menggelar acara berbagi kepada warga sekitar Condet, Jakarta Timur di area ruko PS Store pada Jumat (4/11/2022)  

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, JAKARTA - Menyambut usia 30 tahun, pengusaha dan juga youtuber Putra Siregar menggelar acara berbagi kepada warga sekitar Condet, Jakarta Timur di area ruko PS Store pada Jumat (4/11/2022) 

 

Pantauan Wartakotalive di lokasi, terlihat ratusan orang mengantri untuk bisa mendapatkan sembako dari Putra Siregar

 

Putra Siregar mengakui berusia 30 tahun pada Sabtu (5/11/2022). Namun, ia merayakan ulang tahunnya sebelum hari lahirnya itu. 

 

"Kebetulan besok ulang tahunnya. Karena aku biasa Jumat berbagi, jadi hari ini gelar berbaginya," kata Putra Siregar yang ditemani sang istri, Septia Siregar disela acara berbagi. 

Putra mengatakan aksi berbaginya dilakukan selama tujuh hari, yakni sejak 1 November sampai 7 November 2022. 

 

"Kenapa berbagi, karena aku engga mau ada party ulang tahun lah. Aku sadar masih banyak masyarakat yang membutuhkan bantuan," ucapnya. 

 

"Memang nazarku juga kalau bebas dari masalah kemarin, mau berbagi," sambungnya. 

 

Selama tujuh hari itu, pengusaha elektronik tersebut menyiapkan beras sebanyak 100 ton, sembako sebanyak 10 ribu paket, serta uang tunai. 

 

Putra menyebut total biaya untuk aksi berbaginya yang ia keluarga miliaran rupiah. 

Baca juga: Hingga Jumat Sore 205 Set Top Box Sudah Dibagikan ke Warga Depok di Posko Hotel Bumi Wiyata

Baca juga: Kisah Inspiratif, Panti Asuhan Wisma Karya Bakti di Depok Sukses Hadirkan Sekolah Kewirausahaan

"Semoga berbagi ini bisa bermanfaat untuk banyak orang," ungkapnya. 

 

Putra Siregar pun memaknai pertambahan usianya dengan harapan ia bisa lebih dewasa lagi dalam bersikap dan juga bertindak. 

 

"Mudah mudahan bertambahnya usia ini makin dewasa, makin baik, dan nggak ada yang aneh aneh," ujar Putra Siregar.

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved