Kabar Artis
Jajang C Noer Tak Mau Terima Film yang Membodohi Masyarakat
Semakin lama di dunia akting, apakah Jajang C Noer semakin selektif dalam menerima tawaran pekerjaan?
Laporan Wartawan WARTAKOTALIVE.COM, ARIE PUJI WALUYO
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, JAKARTA - Aktris gaek Jajang C Noer terus konsisten berkarya di industri perfilman Indonesia.
Pengalamannya selama puluhan tahun di akting, membuat Jajang C Noer menjadi calon legenda Indonesia di industri perfilman.
Semakin lama di dunia akting, apakah Jajang C Noer semakin selektif dalam menerima tawaran pekerjaan?
"Saya pokoknya apa aja filmya, asal tidak membuat saya merasa bodoh dan membodohi masyarakat. Terutama itu, tidak bikin bodoh," kata Jajang C Noer ketika ditemui disela-sela acara jumpa pers Oma The Demonic, di XXI Blok M Square, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (18/4/2022).
Baca juga: Vino G Bastian Minta Didampingi Psikolog Supaya Aktingnya Tidak Mengada-ada di Film Terbarunya
Wanita berusia 69 tahun itu pun menyebut alasan kedua dirinya menerima tawaran film, melihat siapa sutradara yang akan mendirectnya.
"Nomor tiga baru duitnya," ucapnya.
Selama ini, wanita kelahiran Paris, Perancis, 28 Juni 1952 tidak mempermasalahkan jadwal dan juga jam berapa ia harus syuting.
Baca juga: Perdana Main Film, Tiara Andini Senang dengan Jefri Nichol
"Beruntung jadwal gak pernah tabrakan. Mau syuting sampai pagi juga engga masalah, mau sampai jam 3 pagi kek jalan aja," jelasnya.
"Saya juga nyetir mobil sendiri jadi ya lancar aja," sambung wanita bernama asli Lidia Djunita Pamoentjak.
Baca juga: Prilly Latuconsina Akui Tak Ada Masalah dengan Aliando Syarief dan Siap Bareng Satu Film
Demi menjaga kondisi tubuhnya, Jajang C Noer pun punya cara tersendiri. Satu diantaranya adalah mengonsumsi vitamin.
"Sama olahraga. Saya kan olahraga dansa. Cuma selama pandemi, susah lakuinnya," ujar Jajang C Noer. (Arie Puji Waluyo/ARI).
