Vaksinasi Covid19

Sentra Vaksin Booster Pertama Digelar di RS UI, Pemkot Depok Akan Perluas Jangkauan ke Puskesmas

Sentra Vaksin Booster Pertama di Depok Dibuka di RS UI, Pemkot Depok akan Perluas Jangkauan ke Puskesmas. Berikut Selengkapnya

Penulis: Alex Suban | Editor: Dwi Rizki
Warta Kota
Wali Kota Depok, Mohammad Idris saat meninjau sentra vaksinasi dosis ketiga atau vaksin booster untuk lansia di Rumah Sakit (RS UI), Depok pada Rabu (12/1/2022).  

Lebih lanjut, kata Umi, batas interval antara dosis kedua dengan dosis ketiga paling minim enam bulan.

"Jadi sebelum vaksin ketiga, dicek dulu di Aplikasi PeduliLindungi, apakah sudah ada E-Ticket vaksin boosternya. Kalau belum ada nanti sulit input datanya," jelas Umi. 

Perihal cara pendaftaran, para lansia cukup mengisi tautan yang disediakan oleh RS UI.

Tautan ini bisa ditemui di media sosial RS UI dan Dinas Kesehatan Kota Depok.

Selain melalui tautan, para lansia juga bisa langsung datang ke RS UI, atau registrasi di tempat.

"Nanti silakan diakses, dari sana lansia atau keluarga lansia bisa mendaftarkan lansianya. Nanti ke depan kita bertahap akan mempersiapkan puskesmas dan faskes-faskes lain yang berkolaborasi untuk bisa melakukan layanan vaksinasi booster ini," tutup Umi.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved