DPRD Kabupaten Bogor

Rudy Susmanto Bangun Kolaborasi Percepat Pembangunan Kabupaten Bogor

Dalam kesempatan ini, Rudy Susmanto dan Asmawa Tosepu beserta jajaran DPRD Kabupaten Bogor melakukan tebar benih ikan nila di Situ Plaza Cibinong

Penulis: Hironimus Rama | Editor: Vini Rizki Amelia
TribunnewsDepok.com/Hironimus Rama
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto (kanan), Pj. Bupati Bogor Asmawa Tosepu (tengah) dan Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Bogor Agus Salim (kiri) menebar benih ikan nila usai kegiatan Coffe Morning di Situ Plaza Cibinong pada Kamis (1/2/2024). 

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, CIBINONG - DPRD Kabupaten Bogor menggelar kegiatan Coffe Morning di Situ Plaza Cibinong pada Kamis (1/2/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto, Wakil Ketua I Agus Salim dan para Ketua Fraksi DPRD Kabupaten Bogor.

Turut hadir Pj. Bupati Bogor Asmawa Tosepu, Kepala Diskominfo Kabupaten Bogor Bayu Rahmawanto, Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Bogor Nurhayati dan Kepala BPBD Kabupaten Bogor Ade Hasrat.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto mengatakan kegiatan Coffee Morning ini menjadi sebuah momentum mempererat silaturahmi antara jajaran legislatif dengan eksekutif.

Baca juga: Pesta Rakyat Ganjar Mahfud di Stadion Rawabadak Dipadati Puluhan Ribu Warga

"Hari ini kita berdikusi dan bersilaturahmi dengan Pj. Bupati Bogor di Cibinong Situ Plaza. Kita ingin membangun sinergi dalam membangun Kabupaten Bogor," kata Rudy di Cibinong, Kamis (1/2/2024).

Melalui Coffee Morning ini, lanjut dia, DPRD ingin bersama-sama pihak eksekutif membangun Kabupaten Bogor.

"Kami ingin menjaga suasana kondusif di wilayah Kabupaten Bogor demi percepatan pembangunan daerah," ucapnya.

Baca juga: Misteri Pencurian Dua Kerbau di Sawangan Depok, Disembelih di Tempat dan Sisakan Sebagian Bangkai

Politisi Partai Gerindra ini berterima kasih kepada Pj. Bupati Bogor yang betul-betul menjaga netralitas dan kondusifitas di Kabupaten Bogor.

"Tadi Pj. Bupati menegaskan bahwa tidak ada warna politik partai manapun dalam dirinya. Ia ingin menjaga netralitas demi percepatan pembangunan. Silaturahmi hari ini menjadi pembuka untuk sama-sama membangun Kabupaten Bogor lebih baik kedepannya,” tuturnya.

Dalam kesempatan ini, Rudy Susmanto dan Asmawa Tosepu beserta jajaran DPRD Kabupaten Bogor melakukan tebar benih ikan nila di Situ Plaza Cibinong.

Baca juga: Caleg DPR RI Nur Azizah Tamhid Dapat Dukungan dari 100 Tokoh Agama Perempuan di Kota Bekasi

"Tadi ada 10.000 benih ikan nila ditebarkan di Situ Plaza Cibinong," tandas Rudy.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved