Kabar Artis
Reza Artamevia Mundur dari Panggung Politik: Saya Beban, Jadi Musisi Aja
Reza mengakui keputusannya mundur dari panggung politik dan peserta Caleg 2024, beberapa hari setelah pendaftaran di KPU RI.
Laporan Wartawan WARTAKOTALIVE.COM, ARIE PUJI WALUYO
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, JAKARTA - Penyanyi Reza Artamevia mengumumkan dirinya mundur dari panggung politik.
Reza Artamevia juga mengundurkan diri dari pencalonannya sebagai Caleg DPR RI dari Partai Nasdem, untuk Pemilu periode 2024-2029.
"Dalam kesempatan ini juga saya ingin menegaskan bahwa saya mundur dari panggung politik," kata Reza Artamevia ketika ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (24/1/2024).
Reza mengakui keputusannya mundur dari panggung politik dan peserta Caleg 2024, beberapa hari setelah pendaftaran di KPU RI, pada Kamis (11/5/2023).
"Setelah pendaftaran, saya masih menemui warga di Dapil saya. Engga lama, saya pergi ke Amerika lah. Pulangnya saya memutuskan untuk mengundurkan diri dari panggung politik," ucap wanita berusia 42 tahun itu.
Baca juga: Reza Artamevia Umumkan Mundur dari Panggung Politik Meski Lolos Pendaftaran Caleg
Setibanya di Indonesia, mantan istri mendiang Adjie Massaid itu pun merasa beban saat melangkahkan kakinya lagi menjalani kegiatan politiknya.
"Saya merasa enggak enjoy lagi, ya udah saya enggak mau memaksakan kehendak gitu. Kalau hati saya rasanya enggak sreg, saya nyatakam mundur, dan mereka juga support, okeh enggak masalah," jelasnya.
"Padahal pendaftaran saya menjadi Caleg administrasinya lolos semua," sambungnya.
Bagi ibunda Aaliyah Massaid ini, perasaan yang dialami tak sebebas seperti dirinya menjadi seorang musisi atau penyanyi. Sehingga, ia merasa panggung politik bukan lah dunianya.
Baca juga: Angelina Sondakh Tidak Ingin Mengomentari Soal Reza Artamevia Jadi Bacaleg DPR RI Partai Nasdem
"Saya kan seniman, saya free aja jadi lebih bebas," ungkapnya.
Reza Artamevia pun mengembalikan semua fasilitas yang diberikan partai dan kembali menjalani profesi lamanya, yakni sebagai musisi atau penyanyi profesional.
"Ya pokoknya saya berkesenian aja, saya mundur dari panggung politik," ujar Reza Artamevia. (ARI).
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.