Depok Hari Ini

Masuk Nominasi Kota Kreatif UNESCO, Sandiaga Uno: Kreativitas Masyarakat Depok Diakui Dunia

kreativitas dan inovasi pelaku ekonomi kreatif menjadi kunci dalam menjangkau pasar yang lebih luas dengan memanfaatkan teknologi yang berkembang

Penulis: Hironimus Rama | Editor: Vini Rizki Amelia
TribunnewsDepok.com/Hironimus Rama
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok Supian Suri (kanan) mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno (baju batik hijau) usai membuka kegiatan Workshop Peningkatan Inovasi dan Kewirausahaan Kabupaten/Kota Kreatif (KaTa Kreatif) Indonesia di Kota Depok pada Sabtu (22/7/2023). 

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, PANCORAN MAS - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno membuka kegiatan Workshop Peningkatan Inovasi dan Kewirausahaan Kabupaten/Kota Kreatif (KaTa Kreatif) Indonesia di Kota Depok pada Sabtu (22/7/2023).

Bertempat di Aula Gedung Dibaleka II Kota Depok, Jawa Barat, kegiatan ini dihadiri 200 pelaku ekonomi kreatif di Kota Depok.

Sandiaga mendorong para pelaku ekonomi kreatif Kota Depok agar terus berinovasi, dan berkarya serta membangun jejaring dalam upaya meningkatkan ekonomi masyarakat dan menciptakan lapangan kerja yang lebih luas.

"Hari ini saya melihat antusiasme luar biasa dari pelaku ekonomi kreatif di Kota Depok," kata Sandiaga, Sabtu (21/7/2023).

Menurut dia, antusiasme ini harus ditingkatkan karena Kota Depok telah masuk dalam nominasi Jejaring Kota Kreatif UNESCO, khususnya di bidang media, seni dan teknologi.

"Ekraf di Depok sih luar biasa. Kreativitas warga Depok harus terus ditingkatkan," ujarnya.

Sandiaga menjelaskan Kota Depok memiliki potensi ekonomi kreatif yang besar pada subsektor Apliksi, Pengembangan Permainan, Kuliner, Kriya dan Fesyen.

Baca juga: BREAKING NEWS: Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno Berkunjung ke Balai Kota Depok

"Potensi tersebut dapat dimanfaatkan sebagai peluang pengembangan usaha oleh pelaku ekraf," tuturnya.

Politisi PPP ini menambahkan kreativitas dan inovasi pelaku ekonomi kreatif menjadi kunci dalam menjangkau pasar yang lebih luas dengan memanfaatkan teknologi yang berkembang saat ini.

"Ekraf Kota Depok sudah mengikuti program uji petik dan sudah ditetapkan sub sektornya yaitu aplikasi. Sekarang sudah masuk ke tingkat dunia. Jadi ini merupakan pengakuan dunia terhadap kreativitas masyarakat Kota Depok," papar Sandiaga.

Baca juga: Komunitas Pembaca Puisi UI Raih Rekor MURI, Jaya Suprana Sampaikan Usulan Inspiratif

Sandiaga berharap sektor ekonomi kreatif ini terus berkembang di Tanah Air sehingga bisa menopang perekonomian nasional.

"Kita harapkan sektor ekonomi kreatif ini bisa membuka peluang dan lapangan kerja. Target kami sektor ekraf dapat membuka 4,4 juta lapangan kerja pada 2024," tandasnya.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved