Kota Bogor

Bima Arya Tegaskan Bakal Pasang CCTV untuk Awasi Pengerjaan Pembangunan Jembatan Otista Kota Bogor

Wali Kota Bogor Bima Arya tegaskan bakal pasang CCTV untuk awasi pengerjaan pembangunan jembatan Otista Kota Bogor.

Penulis: Cahya Nugraha | Editor: dodi hasanuddin
TribunnewsDepok.com/Cahya Nugraha
Bima Arya Tegaskan Bakal Pasang CCTV untuk Awasi Pengerjaan Pembangunan Jembatan Otista Kota Bogor 

TRIBUNNEWSDEPOK.COM, BOGOR - Bima Arya tegaskan bakal pasang CCTV untuk awasi pengerjaan pembangunan jembatan Otista Kota Bogor.

Terkait dengan rencana pembangunan jembatan Otista di Kota Bogor, Wali Kota Bogor, Bima Arya tegaskan akan memasang kamera CCTV untuk memastikan setiap tahapannya dilakukan dengan baik oleh kontraktor. 

"Untuk memastikan pengerjaan ini on time, sesuai tahapan dan tidak molor maka kami akan memasang CCTV, ini akan terkoneksi pada Forkopimda, semua bisa cek realtime progresnya, setiap hari akan kami monitor karena tidak boleh mundur, saya tekankan betul kepada kontraktor tidak boleh mundur harus on time dan sesuai tahapan," tegas Bima dalam konferensi pers yang dilakukan, Rabu (19/4/2023). 

Baca juga: VIDEO : Sambut Hari Raya Idul Fitri, Aston Bogor Tawarkan Paket Kamar Plus Compulsory Dinner

Sebagai informasi pengerjaan jembatan Otista akan dilakukan pada 1 Mei 2023 yang dijadwalkan pengerjaannya akan selesai pada 8 Desember 2023.

Adapun yang melatarbelakangi pembangunan jembatan Otista ini lantaran terdapat bottleneck atau penyempitan jalan, sehingga menyebabkan kemacetan di sekitar kawasan Tugu Kujang.

"Ini karena ini menjadi sumber kemacetan di Kota Bogor, terjadi bottleneck disini. Berdasarkan kajian maka tidak ada pilihan lain kecuali melebarkan jembatan ini untuk melancarkan arus lalu lintas," ungkap Bima. 

Sementara untuk sumber bantuan pembangunan ini, Bima menyampaikan mendapatkan bantuan dana dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebesar 49 miliar rupiah. 

"Sumber bantuan dengan angka 49 miliar dari Pemprov. Sudah berlangsung proses lelang dan sudah ada pemenangnya, yakni PT Mina Fajar Abadi sempat ada proses masa sanggah sekali tapi tidak berlanjut pada masa sanggah banding jadi prosesnya sudah sesuai menurut hukum dan sudah dilakukan penandatanganan kontrak kerja dengan Pemkot Bogor jadi sudah resmi kegiatan ini berlangsung," tutup Bima

Sebagai catatan, sebetulnya pelebaran jembatan Otista dilakukan pada tahun 2021, namun ditunda karena proses rasionalisasi sehubungan dengan bantuan yang berasal dari Pemprov Jawa Barat. 

"Jadi sudah ada waktu itu, sudah sedang akan dilaksanakan tetapi karena ada rasionalisasi maka ditunda akan tetapi tahun ini 2023 akan diselenggarakan kegiatan (pembangunan) tersebut," ungkap Bima. 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved