Depok Hari Ini
Nur Azizah Tamhid Berkunjung dan Menyerap Banyak Aspirasi Masyarakat di Beji, Kota Depok
Kegiatan hari ini memang menjadi kegiatan reses sekaligus adanya diskusi terbuka dengan masyarakat sekaligus pengurus.
Penulis: Gilar Prayogo | Editor: Umar Widodo
Laporan TribunnewsDepok.com, Gilar Prayogo
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, BEJI - Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Nur Azizah Tamhid datang berkunjung ke Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat, Minggu (26/2/2023).
Nampak banyak masyarakat yang menyampaikan banyak aspirasi dari perihal permasalahan biaya haji hingga stunting anak.
"Alhamdulillah hari ini saya berkunjung untuk menjalan agenda reses sekaligus menyerap aspirasi masyarakat di Kecamatan Beji, Kota Depok," ungkapnya.
Menurutnya kegiatan hari ini memang menjadi kegiatan reses sekaligus adanya diskusi terbuka dengan masyarakat sekaligus pengurus.
"Selain itu memang tadi di kegiatan hari ini ada diskusi terbuka dengan masyarakat sekaligus pengurus," katanya.
Kemudian menurut Ketua Dewan Pengurus Ranting (DPRa) PKS Kelurahan Tugu Ahmad Syihan memang sangat senang dengan agenda mendengarkan aspirasi masyarakat.
"Memang kegiatan hari ini adalah bukan hanya menerima aspirasi masyarakat, melainkan juga adanya diskusi terbuka dengan pengurus di Beji," jelas Ahmad Syihan.
Baca juga: Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Rangkapan Jaya Depok, Nur Azizah Tamhid Bantu Posyandu Asoka
Baca juga: Nur Azizah Tamhid dan Ahmad Syihan Sambangi Bank Sampah di Wilayah Cimanggis Depok
"Banyak hal yang didiskusikan bersama dengan pengurus, seperti biaya haji hingga masalah stunting," lanjutnya.
Permasalahan itulah yang nantinya akan coba untuk diselesaikan secara langsung oleh Nur Azizah Tamhid sebagai Anggota DPR RI Komisi VIII.
Seperti permasalahan biaya haji yang naik dan masalah stunting anak-anak terutama di Kota Depok. (m34).
| Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Rangkapan Jaya Depok, Nur Azizah Tamhid Bantu Posyandu Asoka |
|
|---|
| Nur Azizah Tamhid Mengunjungi dan Menyerap Aspirasi Masyarakat Cinangka, Sawangan |
|
|---|
| Nur Azizah Tamhid dan Ahmad Syihan Sambangi Bank Sampah di Wilayah Cimanggis Depok |
|
|---|
| Nur Azizah Tamhid Ungkap Kunci Surga Saat Lepas Pejuang Kebersihan Depok ke Nimo Highland Bandung |
|
|---|
| Nur Azizah Tamhid Olahraga Bareng Warga Depok, Diminta Selesaikan Masalah Sampah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.