Persija Jakarta
Persija Jakarta Vs Rans Cilegon FC, Pemain Muda Macan Kemayoran Perbaiki Aspek Fokus dan Konsentrasi
Persija akan bersua Rans Nusantara di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (22/6/2022), pukul 20.30 WIB.
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, JAKARTA - Pemain Muda Persija Jakarta bertekat tampil lebih baik dilaga kedua mereka diajang Piala Presiden 2022 menghadapi Rans Nusantara FC.
Di laga pertamanya Persija Jakarta takluk di tangan Barito Putera 0-2 pada Sabtu (18/6/2022) malam lalu.
Seperti dilansir dari Persija.id, pemain bertahan Persija, Barnabas Sobor bertekad memperbaiki penampilan di laga kedua, terutama aspek fokus dan konsentrasi.
Persija akan bersua Rans Nusantara di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (22/6/2022), pukul 20.30 WIB.
“Mungkin di pertandingan berikutnya melawan Rans kami harus lebih fokus dan konsentrasi dari babak pertama sampai babak kedua. Jika Tuhan berkehendak kami rasa bisa meraih Kemenangan,” ujar Sobor.
Baca juga: Debut Barnabas Sobor Bek Muda Persija Jakarta di Piala Presiden 2022 Belum Tampil Maksimal
Hal senada juga diungkapkan pemain tengah Persija, Ginanjar Wahyu Ramdhani.
Ginanjar mengatakan bahwa dia dan rekan setimnya akan berusaha lebih baik lagi di laga kedua, yaitu melawan Rans Nusantara FC.
“Dalam pertandingan, saya dan tim sudah tampil dan memberikan yang terbaik. Tapi sayangnya tidak memberikan hasil yang diinginkan. Untuk pertandingan berikutnya pasti lebih baik,” ujar Ginanjar.
Sejumlah pemain yang diturunkan Thomas Doll memang pemain muda yang masih membutuhkan pengalaman bertanding.
Seperti Barnabas Sobor misalnya, dia baru menjalani pertandingan perdananya di Piala Presiden 2022 melawan Barito Putera.
Pertandingan kontra Barito Putera itu pun pertama kalinya Sobor bermain di turnamen resmi kasta tertinggi. Sebab, Persija merupakan klub Liga 1 pertamanya.
Baca juga: Manajemen Persija Akan Datangkan Michael Krmencik Striker Klub Slavia Prague Gantikan Marko Simic
Di musim sebelumnya pemain kelahiran Jayapura, 13 Februari 2003 itu bermain untuk Persewangi yang berada di Liga 3.
Ia menjadi satu dari 16 nama yang tergabung dalam tim pertama Persija. Selain Sobor ada pemain-pemain muda lainnya dan tiga pemain seleksi asal Jepang.
Kini Sobor sudah merasakan betapa kompetitifnya Piala Presiden meski berlabel turnamen pramusim.

Di partai debutnya, ia bek berusia 19 tahun itu merasa tampil kurang maksimal.
”Saya mengucap syukur kepada Tuhan kalau tadi malam kami bermain di babak pertama sudah sangat baik dan teman satu tim pun sudah konsisten. Tetapi di babak kedua kami kurang konsisten sehingga lawan kami mulai ambil kesempatan untuk menyerang balik,” ucap Sobor.
Baca juga: Barnabas Sobor Resmi Direkrut Persija Jakarta Untuk Tiga Musim ke Depan
Baca juga: Thomas Doll Pelatih Persija akan Maksimalkan Pemain Muda di Ajang Piala Presiden 2022
Baca juga: Momen Kiper Muda Persija Adre Adrido Greovani Halau Serangan Tim Inti Barito Putera
Sementara itu asisten pelatih Persija Ferdiansyah permainan Persija yang lebih banyak dihuni oleh pemain-pemain U-20 itu mampu mengaplikasikan skema yang telah direncakanan.
“Sebelumnya kami turut berduka cita atas meninggalnya saudara bobotoh kita. Saya mengucapkan selamat untuk Barito atas kemenangannya,” ucap Ferdiansyah dalam konferensi pers usai laga.
“Hasil hari ini pasti tidak kami inginkan, tapi alhamdulillah seluruh pemain bisa mengaplikasikan apa yang sudah direncanakan walaupun tidak konsisten selama 90 menit. Hal ini yang menjadi pekerjaan rumah kami kedepannya adalah berusaha lebih baik lagi, insyaallah,” katanya melanjutkan.
Baca juga: Persija Jakarta Telan Pil Pahit di Stadion Segiri, Takluk 0 - 2 dari Barito Putera di Piala Presiden
Ferdiansyah menekankan kepada anak didiknya agar bisa memanfaatkan kesempatan unjuk gigi ini dengan maksimal.
”Untuk pertandingan kedua, sesuai rencana awal kami tetap bermain dengan tim pertama. Sekarang yang terpenting adalah memberikan menit bermain untuk pemain muda agar mampu mengembangkn permainan tim,” tutur pelatih jebolan SAD Indonesia itu.
Baca juga: Persija Imbang Tanpa Gol dengan Barito Putra di Babak Pertama, Pemain Jepang Belum Maksimal
Akibat kekalahan tersebut anak asuh Thomas Doll berada di dasar klasemen Grup B.
Sedangkan, Barito Putera menempati puncak klasemen dengan perolehan empat angka dari dua pertandingan.
Persija selanjutnya akan bertarung dengan Rans Nusantara pada Rabu (22/6/2022).
Sementara itu Barito Putera akan melawan tuan rumah Borneo FC.
Performa baik kiper muda Persija Jakarta
Performa kiper muda Persija Jakarta berusia 17 tahun, Adre Adrido Greovani, menjadi sorotan ketika diturunkan di laga penyisihan Grup Piala Presiden 2022 kontra Barito Putera.
Adre Adrido yang dipercaya untuk menjaga gawang Persija mampu menghalau sejumlah serangan pemain inti Barito Putera, minimal hingga menit ke 70 ketika gawangnya dibobol oleh Ryota Noma.
Tercatat Adre Adrido mampu mematahkan sejumlah serangan dan peluang emas Barito Putera di sepanjang babak pertama dan awal babak kedua.
Salah satu momen ketangguhan Adre Adrido terjadi di awal babak kedua ketika dia mampu menepis tendangan Ryota Noma yang sudah berhadapan dengannya, bola liar yang kemudian disambar Rizky Pora pun masih melambung.
Baca juga: Persija Kalah 0-2 Atas Barito Putera, Pemain Muda Macan Kemayoran Kini Fokus Lawan Rans Nusantara FC
Namun selanjutnya gempuran serangan dari Barito Putera akhirnya membuat Adre Adrido, Ryota Noma mampu membobol gawang Persija di menit ke-70 dan Rafael Silva pada menit 89’.
Sementara itu Adre Adrido ternyata cukup memiliki pengalaman sebagai penjaga gawang.
Adre pernah berkiprah untuk Garuda Selec.
Selain pernah memperkuat Garuda Select, sosok Adri ternyata juga pernah menaruh prestasi gemilang di Liga Kompas saat menyabet gelar Player of The Month.
Dengan penampilan apiknya hingga di uji coba oleh Thomas Doll di turnamen uji coba dihadapan para Jakmania, maka potensinya untuk semakin meroket terbuka lebar.
Baca juga: Persija Jakarta Telan Pil Pahit di Stadion Segiri, Takluk 0 - 2 dari Barito Putera di Piala Presiden
Berikut Profil Lengkap Adre Arido
Dikutip TribunWow.com dari Instagram @officialpersikabo, berikut profil lengkap Adre Arido:
Nama Lengkap : Adre Arido
Tanggal Lahir : 13 Agustus 2003
Tempat Kelahiran : Indonesia
Usia :17 Tahun
Tinggi : 1,87 m
Kewarganegaraan : Indonesia
Posisi : Kiper/Goalkeeper
Kaki : Kanan (Right)
Klub saat ini : Persija Jakarta Youth
Bergabung : -
Kontrak Berakhir : -