Harga Emas
Harga Emas Antam Bertahan di Level Rp947.000, Berikut Daftar Lengkapnya
Dan untuk harga emas dengan ukuran terbesar yakni 1 kilogram, dibanderol senilai Rp887,6 juta. Simak selengkapnya dalam berita ini.
TRIBUNNEWSDEPOK.COM, JAKARTA - Harga logam mulia atau emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam), tidak mengalami perubahan pada hari ini.
Tercatat harganya masih berada di level Rp947.000 per gram.
Untuk harga emas dengan ukuran terkecil 0,5 gram, tercatat pada hari ini berada di harga Rp523.500
Dan untuk harga emas dengan ukuran terbesar yakni 1 kilogram, dibanderol senilai Rp887,6 juta.
Baca juga: Piala Thomas Berhasil Diboyong Tim Putra Indonesia, PBSI Dapat Apresiasi dari BNI Senilai Rp5 Miliar
Demikian dikutip Tribunnews.com dari laman perdagangan emas Logam Mulia Antam, Senin (22/11/2021).
Sementara, harga buyback atau pembelian kembali emas Antam juga tidak mengalami perubahan, yakni menjadi Rp845.000 per gram.
Harga buyback ini berarti Antam akan membeli emas anda dengan harga tersebut di Butik Emas Logam Mulia Antam.
Berikut ini rincian harga emas Antam, Senin (21/11/2021).
Harga emas batangan 0,5 gram: Rp523.500
Baca juga: Marsha Aruan Jadi Wanita Bucin yang Ingin Asmaranya Mirip Drama Korea
Harga emas batangan 1 gram: Rp947.000
Harga emas batangan 2 gram: Rp1.834.000
Harga emas batangan 5 gram: Rp4.510.000
Harga emas batangan 10 gram: Rp8.965.000
Harga emas batangan 25 gram: Rp22.287.000
Harga emas batangan 50 gram: Rp44.495.000
Harga emas batangan 100 gram: Rp88.912.000
Harga emas batangan 250 gram: Rp222.015.000
Harga emas batangan 500 gram: Rp443.820.000
Harga emas batangan 1.000 gram: Rp887.600.000. (Bambang Ismoyo)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/depok/foto/bank/originals/Emas-batangan-dijual-di-toko-emas-Cantik-di-Pasar-Tebet-Jakarta.jpg)